jump to navigation

Solusi Pemesanan Atap Alang-alang March 3, 2009

Posted by seloagro in Uncategorized.
Tags:
add a comment

Beberapa hari ini saya disibukan dengan permintaan atap alang-alang dari Jabotabek & Balikpapan, disamping itu pula beberapa pengrajin sedang mendapat pesanan dari Malaysia. Di tengah kesibukan ini terpaksa saya menolak beberapa permintaan yang bersifat “kecil”. Sesungguhnya bukan karena kecilnya keuntungan, melainkan karena kondisi cuaca dan banyaknya order yang membuat saya menolak beberapa customer.

Untuk Pak Prima di Balikpapan, saya agak kurang enak dengan beliau karena masalah pengiriman yang sangat mahal. Kami sepakat untuk meng-cancel dulu sebab harga cargo udara & laut sangat mahal. Saya pun sedang disibukan dengan urusan kantor & bisnis lele yang lagi naik. Persoalan perhitungan banyaknya atap di Villa Bogor-pun membuat saya kurang konsentrasi jadi semua “amburadul”.

Dari hal-hal tersebut saya belajar bahwa  pemesanan atap alang-alang harus lebih spesifik alias tidak boleh hanya berupa sketsa mentah saja. Hal-hal yang perlu diperhatikan adalah:
1. Panjang & Lebar Atap
2. Jenis bangunan. (Gazebo, jineng, rumah dll)
3. Tebal atap yang diinginkan. Ini mempengaruhi tebal alang-alang yang dipesan.
4. Jenis & spesifikasi atap alang-alang yang diinginkan

Selain itu, dari sisi kami sebagai produsen, beberapa hal yang dapat saya sharing adalah:
1. Untuk pengiriman luar kota baik melalui laut & udara perlu mendapat perhatian ekstra
sebab biaya kirim yang fluktuatif dan sulit diprediksi
2. Packing. Untuk dalam kota sih OK, cuma terpal biasa agar terhindar dari hujan. Sedangkan
untuk luar kota perlu dipacking dengan lebih rapi lagi.
3. Ketepatan waktu. Saya akhirnya harus bekerjasama dengan beberapa pengrajin lagi untuk
memenuhi quota permintaan yang meningkat.
4. Berhati-hati untuk masalah pembayaran.  Harus COD atau Transfer dulu baru kirim.

Semoga bisa berguna buat semuanya.